Padang (22/08/2024), sekitar 1.291 Mahasiswa baru Fakultas Ekonomi & Bisnis menghadiri kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) di Fakultas Ekonomi & Bisnis (FEB) UNP. Kegiatan PKKMB yang terpusat di Auditorium Kamaluddin FEB dihadiri oleh Dekan FEB Prof. Perengki Susanto, SE., M.Sc., Ph.D; Wakil Dekan 1 Dr. Marwan, S.Pd.,M.Si; Wakil Dekan 2 Dr. Eka Fauzihardani SE., M.Si.Ak , seluruh kepala departemen dan program studi, kepala labor, dosen dan tendik se lingkungan FEB UNP. Kegiatan ini merupakan kegiatan tahunan yang bertujuan untuk memperkanalkan kampus terutama FEB kepada mahasiwa baru.

Dekan FEB UNP Prof. Perengki Susanto, SE., M.Sc., Ph.D dalam sambutannya mengucapkan “selamat datang dan selamat bergabung di keluarga besar FEB UNP”. Kemudian Dekan FEB menyampaikan bahwa seluruh mahasiswa baru ini adalah calon-calon pemimpin di masa depan, dekan berharap seluruh mahasiwa menjadi pemimpin-pemimpin hebat yang memiliki karakter yang baik. Untuk itu selama di FEB bentuklah karakter seorang pemimpin, binalah sikap, kembangkan pengetahuan, dan bertindaklah sesuai dengan kaidah dan norma-norma yang berlaku di FEB dan UNP. 

Dekan menutup sambutannya dengan menyampaikan bahwa FEB memiliki slogan Comittment is Our Traditionmaka harapannya seluruh mahasiswa baru harus memiliki komitmen untuk dapat menyelesaikan perkuliahan dengan baik, mampu berprestasi, berorganisasi dan mematuhi semua peraturan yang ada di FEB UNP. 

Setelah pembukaan kegiatan PKKMB oleh Dekan FEB UNP, acara kemudian dilanjutkan dengan Perkenalan oleh masing-masing departemen atau program studi (D3 dan S1) dan dilanjutkan dengan pengenalan Lembaga kemasiswaan yang ada di lingkungan FEB UNP.  

Scroll to Top